Powder pewarna alami yang mempunyai sifat sangat baik terhadap Alkali serta tahan terhadap Ultra Violet sinar matahari, pemakaiannya tidak terbatas pada interior namun lebih luas lagi pada dinding-dinding exterior.

Banyak digunakan oleh industri -industri tegel, paving, bataco dan tidak jarang oleh pemborong perorangan. Digunakan untuk memberi warna pada relief-relief/texture sebagai pelengkap dekorasi tebing-tebingan pada sebuah kolam atau lukisan-lukisan dinding teras bernilai artistik tinggi.

Pewarna Paving

Kebutuhan akan Paving di era pembangunan ini sangat besar karena Paving banyak dikenal dengan kesederhanaannya bila ditinjau dari pemasangannya maupun ditinjau dari segi pemeliharaannya terutama untuk jalan-jalan baik arteri maupun yang berada di berbagai perumahan-perumahan baik yang modern maupun sederhana.

Sedangkan Paving-paving yang berwarna sering dipergunakan sebagai batas jalan(marka) ataupun petunjuk di persimpangan-persimpangan. Tersedia warna-warna alami baik itu biru, merah, kuning maupun hijau (warna-warna primer).

Pewarna Tegel

Kita sadar bahwa sebagian besar masayarakat Indonesia ada di pedesaan-pedesaan yang pada umumnya mempunyai keterbatasan perekonomian. Dengan ilustrasi yang sedemikian maka tegel yang dianggap sudah kadaluarsa keberadaanya, terasa masih eksis di tengah masyarakat Pedesaan dibanding dengan bentuk-bentuk lantai lainnya. Karena Tegel itu mempunyai beberapa keunggulan yaitu :

– harga yang lebih murah dibandingkan dengan bentuk lantai lainnya

– tegel juga mempunyai sifat tidak licin, sehingga tidak membahayakan pemakainya

– unggul dalam cara membersihkannya, terasa lebih cepat dan sederhana.

Dengan gambaran pemanfaatannya tersebut, maka Verf tergolong bentuk produk lama namun tetap masih dapat eksis dan bersaing di pasar lokal.